Pengalaman Mati Suri V : Terowongan Gelap.

Sabtu, 29 Mei 2010


5.Terowongan Gelap.

Banyak kata-kata yang saling berlainan di gunakan untuk menggambarkan ruangan ini.kadang di gambarkan sebagai sebuah gua,sumur,sebuah daerah terbatas ,terowongan,cerobong,suatu kehampaan,suatu kekosongan,sebuah selokan,lembah dan sebuah tabung.walau bermacam-macam istilah tapi semua ini mengutaran satu ide.


Seseorang menceritakan pengalamannya,yang ia alami dua puluh tujuh tahun yang lalu,


“Suatu sore aku benar-benar sakit dan mereka dengan segera membawa ku ke rumah sakit.ketika aku tiba disana,mereka memutuskan untuk membiusku,mengapa?aku pun tak tahu.karna waktu itu aku masih terlalu muda.waktu itu mereka menggunakan Eter.Mereka membiusku dengan Eter.dengan jalan menutupkan sehelai kain ke hidung ku.Dan ketika hal ini mereka lakukan,jantungku berhenti berdenyut.demikian mereka katakana kemudian.Saat itu aku tak tahu bahwa hal ituterjadi atas diri ku.Apa pun yang terjadi saat itu,aku mendapatkan pengalaman.Sekarang aku akan menggambarkan kepada anda,tepat seperti apa yang aku rasa kan.Hal yang pertama terjadi adalah bahwa aku mendengar suara berdering “Brrrrnnnnnnng-brrnnng brrrrrnnnnnng”yang sangat teratur.Kemudian aku seperti bergerak melalui suatu tempat panjang dan gelap.anda pasti menganggap nya aneh.Tempat itu seperti sebuah selokan.Aku bergerak mengikuti irama suara ini,suara berdering.”


Seorang sumber lain mengisahkan pengalamannya,


“Aku mengalami kegagalan pernafasan.Apa yang kemudian terjadi,terjadi dengan cepat sekali.Aku melalui suatu ruangan hampa gelap dengan kecepatan tinggi.Kurasa anda dapat menyamakan dengan sebuah terowongan.Aku merasa seperti menaiki sebuah Coaster di sebuah taman hiburan yang dengan kecepatan tinggi melalui terowongan.”


Seorang pria yang mengalami mati suri beberapa kali setelah mengalami luka baker yang berat dan luka-luka lain karena terjatuh,berkata:


“Aku berada dalam keadaan shock,selama kurang lebih seminggu,dan selama itu tiba-tiba aku berada dalam suatu kehampaan gelap.Rasanya aku tinggal disana dalam waktu yang lama,mengapung dan terjungkir balik dalam ruang hampa….Aku begitu tercekam dengan kehampaan ini,sampai aku tidak memikirkan hal-hal lain.”


Dan seorang wanita yang hamper mati karena kecelakaan,menyamakan pengalamannya dengan sebuah pertunjukan Televisi.


“Ada perasaan kedamaian dan ketenangan luar biasa.tak ada rasa takut,dan aku mendapatkan dirikua dalam sebuah terowongan,suatu terowongan penuh lingkaran-lingkaran konsentris.Tidak lama setelah itu,aku melihat sebuah acara TV berjudul “The Time Tunnel”dimana orang kembali ke masa lampau melalui terowongan serupa.Yah,itulah yang paling mirip yang dapat ku ingat.”

0 komentar:

Posting Komentar